LPP Semarang Gelar Tasyakuran Hari Bakti Kemenimipas ke-1

    LPP Semarang Gelar Tasyakuran Hari Bakti Kemenimipas ke-1
    LPP Semarang Gelar Tasyakuran Hari Bakti Kemenimipas ke-1

    Semarang - Dalam rangka memperingati Hari Bakti Kementerian Imigrasi dan Pemasyarakatan (Kemenimipas) yang pertama, Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Perempuan Kelas IIA Semarang menggelar kegiatan tasyakuran yang dilaksanakan pada Rabu pagi (19/11/2025).

    Kegiatan diawali dengan pelaksanaan Zoom Meeting bersama jajaran Kemenimipas pusat sebagai bentuk kebersamaan dan keserempakan dalam perayaan nasional Hari Bakti.

    Setelah sesi virtual selesai, acara dilanjutkan dengan prosesi pemotongan nasi tumpeng sebagai simbol rasa syukur dan harapan agar seluruh insan Kemenimipas selalu diberikan kelancaran dalam menjalankan tugas pengabdian kepada negara.

    Kalapas Perempuan Semarang, Ade Agustina menyampaikan bahwa, Kegiatan tasyakuran berjalan aman, tertib, dan penuh makna.

    "Lapas Perempuan Semarang berkomitmen untuk terus menumbuhkan nilai integritas dan kebersamaan dalam rangka mendukung tugas pemasyarakatan yang semakin transparan dan profesional, " ungkapnya.

    (Humas LPP Semarang)

    jawa tengah semarang lapas perempuan semarang lpp semarang terkini kalapas lpp semarang ade agustina
    Narsono Son

    Narsono Son

    Artikel Sebelumnya

    Sebanyak 221 WBP Lapas Perempuan Semarang...

    Artikel Berikutnya

    Diduga Tambang Ilegal, PT Brilian Berkah...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Kodaeral X TNI AL Gelar Upacara Tabur Bunga di Laut Dalam Rangka Hari Dharma Samudera 2026
    Wamenhan RI Tinjau Kesiapan Pembangunan Infrastruktur Strategis TNI AU di Lanud Sultan Hasanuddin
    KPK Dalami Dugaan Aliran Uang Kasus Kuota Haji,  Aizzudin Abdurrahman Diperiksa
    Momen Haru, Dankodaeral X Makan Satu Piring Berdua Dengan Siswa TK Hangtuah Jayapura
    TNI Raih Predikat A (Pelayanan Prima) pada Penyelenggaraan Pelayanan Publik Tahun 2025

    Ikuti Kami